Memakai masker merupakan salah satu dalam mematuhi protokol kesehatan (prokes) saat pandemi Covid-19. Saat ini hal tersebut menjadi suatu keharusan agar terlindung dari paparan virus Corona.
Apalagi saat berolahraga di tempat terbuka, memakai masker menjadi suatu kewajiban yang harus dipatuhi. Selain itu, memiliki manfaat juga agar terhindar dari polusi atau debu yang dapat menganggu saluran pernapasan.
Banyak orang yang beranggapan bahwa dengan memakasi masker selama berolahraga tubuh akan kehilangan oksigen. Namun, agar selama berolahraga aman memakai masker, pastikan untuk menggunakan masker khusus yaitu masker olahraga.
Saat ini telah hadir masker yang dikhususkan saat melakukan olahraga, yakni dibuat dari bahan yang memungkinkan penggunanya bernafas dengan lega. Tidak seperti masker biasa, masker olahraga dibuat dengan bahan yang lembut serta memiliki penyaringan udara.
Manfaat Menggunakan Masker Olahraga
Salah satu cara agar menggunakan masker selama berolahraga dengan aman yakni menggunakan masker olahraga. Hal tersebut karena masker ini dirancang khusus untuk berolahraga.
Apabila Anda tidak nyaman dan berisiko memakai masker biasa saat melakukan olahraga, pastikan memakai masker olahraga terbaik. Ada salah satu kelebihan yang didapat saat memakai masker tersebut yakni tidak menggangu pernafasan.
Rekomendasi Masker Olahraga Terbaik
Menjaga kebugaran di masa pandemi Covid-19, melakukan kegiatan olahraga merupakan kuncinya. Namun, agar tidak terpapar virus saat melakukan olahraga pastikan menggunakan masker terbaik.
Ada beberapa merk masker olahraga terbaik yang bisa anda bisa beli di marketplace dengan melihat Review produknya terlebih dahulu sebelum anda beli. Masker Olahraga terbaik menurut SehatQ di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Dermacool
Dermacool merupakan salah satu merk masker olahraga terbaik saat ini, dibuat dengan kain berbahan nano polyester yang cukup awet. Serta nyaman digunakan dan mudah kering ketika dicuci.
Pada masker ini disematkan anti bakteri yaitu mineral zinc oksida sehingga Dermacool sangat aman dipakai serta mudah untuk bernafas. Masker kain ini terdapat du varian warna yakni navy dan hitam.
2. Under Armour
Under Armour merupakan salah satu merk terkenal yang memiliki banyak sekali produk konveksi, salah satunya masker olahraga. Masker olahraga dari Under Armour terbuat dari bahan UA.
Masker olahraga ini diklaim dapat memudahkan bernafas sehingga cocok digunakan saat berolahraga. Selain itu, memberikan kenyamanaan saat Anda melakukan olahraga di tempat terbuka.
3. VOU-M3
VOU-M3 merupakan merk masker olahraga yang dilapisi dengan penyaringan karbon aktif. Selain itu, terdapat dua valve breathable sehingga pengguna nyaman memakainya dan tidak kesulitan bernafas.
Lapisan filter masker ini dapat melindungi pengguna dari polusi udara dengan partikel 2,5 mikrometer. Sehingga debu, droplet, maupun kuman tidak akan masuk ke dalam masker tersebut.
4. Phantom Athletics Training Mask
Phantom Athletics Training Mask dikhususkan untuk breathable sehingga mampu menyerap keringat. Masker ini cocok sekali untuk Anda yang hobi berolahraga lari, bersepeda, fitnes, dan lainnya.
Terbuat dari bahan premium yakni medical silicone dan durable nylon, sehingga cukup kuat dan mudah dibersihkan.
5. BOLDe Active Mask
BOLDe Active Mask merupakan masker olahraga dnegan memiliki hypoallergenic dan rendah resistensi udara. Dirancang dengan tiga lapis kain woven, membuat masker ini tahan air dan juga tahan lama.
Untuk kenyamanan dalam berolahraga, masker BOLDe dirancang lebih fleksibel terutama pada bagian hidung agar lebih nyaman. Hypoallergenic membuat kulit Anda terhindar dari alergi atau sensitif.
6. Twelve Squared
Twelve Squared merupakan masker olahraga yang biasanya dipakai oleh pesepeda. Masker ini dibuat dari bahan kain non-woven dengan serat tinggi dan sebagai antimroba.
Twelve Squared sangat breathable dan mudah kering, dan juga memiliki kelebihan lain seperti antibakteri dan anti air. Selain itu, memiliki harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan masker olahraga lainnya.
7. NPNG
NPNG merupakan merk masker olahraga yang terbuat dari bahan yang dapat mempermudah masuk dan keluarnya udara. hal tersebut karena memiliki serat pori-pori kain yang cukup untuk bernafas.
Masker menjadi salah satu perlengkapan berolahraga saat pandemi, pastikan untuk mempunyai masker olahraga. Sebelum berolahraga ke tempat terbuka, pilihlah kain masker yang memberikan kenyamanan saat memakainya.(*)